Thursday, April 24, 2014

Anies Baswedan: Orang Baik Tumbang karena Orang Baik lainnya Diam dan Mendiamkan


Orang-orang baik tumbang bukan karena banyaknya orang jahat, tetapi karena orang-orang baik lainnya diam dan mendiamkan

Seperti biasa ucapan Bapak yang satu ini selalu membekas dan terngiang-ngiang dalam setiap kesempatan. Di saat tokoh yang lain mencul dengan membawa wacana, bapak yang satu ini sudah berbuat dan bertindak dengan merealisasikan ide briliannya. Tanpa mengajak wartawan, tanpa adanya sokongan dana dari cukong-cukong "bermasalah" beliau mampu mengajak generasi muda untuk berbuat melalui tindakan nyata mencerdaskan kehidupan bangsa.

Tak kurang ribuan anak-anak muda yang memiliki semangat juang dan dedikasi yang tingi berangkat ke daerah-daerah terpencil dan terpelosok untuk mengajar anak-anak di sana atas dorongan beliau. Sebagai Rektor termuda yang ada di Indonesia, kepedulian beliau terhadap pengembangan SDM bangsa memang layak diacungi jempol.

Dan semoga, Tuhan mengukuhkan beliau menjadi nahkoda bagi negeri rusak ini, sehingga mampu mengajak generasi muda yang berpotensi mengkudeta generasi-generasi rusak tua yang menguasai Indonesia

Mari dukung Anies Baswedan menjadi pemimpin negeri ini
 

7 comments:

  1. Wah, aku mau dukung siapa ya....???

    ReplyDelete
  2. saran: ".... diamnya orang baik "ini mah perkataannya Ali bin Abi Thalib, kalo bicara sekalian diberi kutipan dari mana kata" itu pak. makasih

    ReplyDelete
  3. Insya Allah 4 tahun lagi, beliau jadi Presiden RI

    ReplyDelete

Silahkan berkomentar dengan sopann dan bertanggung jawab

DOWNLOAD MOVIE